NOKIA DIJUAL MURAH, SENGAJA?

Wednesday, September 4th 2013. | Nokia

Nokia dijual murah dan sebentar lagi keyword harga hp Nokia yang menjadi salah satu term paling banyak dicarai di jagat Handphone tidak akan ada lagi. Banyak pengamat bahkan orang awam seprti saya heran kenapa perusahaan besar dengan kiprah belasan tahun dan pernah merajai dunia ponsel dunia di jual hanya 7 ,2 Milyar dolar sama sekali tidak menggambarkan bahwa Nokia adalah pemain dengan sejarah hebat.  Disebut murah karena publik akan membandingkan harga skype yang di boyong Microsoft dengan harga 8,5 Milyar atau angka yang digelontorkan Google yang mencapai 12,5 Milyar untuk membeli motorola padahal dilihat dari segi konsisi pasar Motorola lebih parah dari Nokia saat ini.

harga hp Nokia Asha

Nokia asha (detik)

Sebagai pribadi saya merasa ada yang aneh ketika Nokia saat itu sama sekali tidak mau mengadopsi OS Android yang jelas jelas menunjukan progres yang menarik Elop justru menggunakan Windows Mobile yang bahkan belum terlihat akan diterima pasar. Saya yakin jika seandainya Nokia Mau mengadopsi Android maka saat ini tahtanya akan sulit di goyang.  Apapaun yang sebenernya terjadi sangat disayangkan jika nama besar Nokia hilang dari dunia yang selama ini membesarkan Namanya.

Ada cukup banyak ulasan tentang akuisisi Microsoft ini bahkan ada yang melontarkan terori yang sedikit menggelitik. Saya sendri tidak cenderung kepada salah satu pendapat apa yang saya sampaikan diatas adalah murni analisa pribadi saya. Kalaupun Merk Asal Findlandia ini harus undur diri masih cukup banyak pemain yang akan terus bertahan Hp Samsung dan berbagai macam produk China yang mulai menggeliat dengan menawrkan harga hp murah akan mewarnai pasar smartphone dunia.

tags: ,